Media Masyarakat Tentang Pengenalan Informasi Seputar Burung Kicau, Atau Hewan Peliharaan Dalam Perawatan, Penangkaran, dan Penyembuhan Penyakit.

Perawatan Burung Pleci Kecial Lombok / Sumbawa Agar Cepat Ngalas Gacor

Artikel terkait : Perawatan Burung Pleci Kecial Lombok / Sumbawa Agar Cepat Ngalas Gacor

Burung Pleci Kecial lombok atau sumbawa dikenal dengan burung pleci yang besar, fisiknya mirip dengan pleci pada umumnya tetapi fisiknya lebih besar. Burung pleci lombok yang memiliki nama latin Zosterops chloris maxi ini menjadi salah satu burung yang memiliki nilai jual yang cukup tinggi. Hal tersebut dikarenakan burung ini memiliki kicauan yang sangat nyaman untuk didengarkan. Untuk membuat burung ini bisa berkicau dengan bagus maka apabila anda memiliki burung ini, salah satu caranya adalah dengan memberikan makanan yang berkualitas. makanan yang bagus untuk burung ini adalah makanan yang alami. Pemberian pakan alami akan membuat burung menjadi cepat matang dan berkicau dengan bagus. (Baca juga: Tips Pemilihan Pleci Dalam Kandang Ombyokan)

Perawatan Burung Pleci Kecial Lombok / Sumbawa
Jika kita sudah terbiasa dengan memelihara Pleci dakun atau daput biasa, kemudian kita memberikan porsi makan Kecial Lombok sama dengan Pleci biasa maka pertumbuhan dan perkembangan burung akan terganggu karena porsi makan yang kurang sehingga performa burung akan menurun.

Oleh karena itu, sering kali saya mendengar keluhan tentang kesulitan pemeliharaan burung Pleci jenis Kecial Lombok ini dari Pleman-pleman, sehingga mereka enggan memelihara Pleci Kecial dengan alasan susah bunyi hanya ciap-ciap saja. Untuk itu jika Anda masih penasaran dengan rawatan Pleci Kecial Lombok, silahkan simak artikel ini sampai selesai.

Pakan yang tepat untuk burung kecial Lombok.
Karena Pleci kecial Lombok memiliki postur dan ukuran tubuh yang lebih besar dibanding pleci lainnya, pakan dan nutrisi juga harus kita berikan lebih juga. Anda bisa memberikan pakan berupa pakan kering yaitu Voer dengan protein tinggi, serangga kecil seperti kroto atau UH yang putih, jangkrik kecil, buah-buahan dan pakan tambahan berupa nectar buatan.

Selain pemberian pakan-pakan berupa voer, serangga, buah serta nektar buatan, pemberian vitamin tambahan juga bisa Anda berikan pada burung, hal tersebut bertujuan agar burung dapat tercukupi kebutuhan vitaminnya seperti ketika brung berada di alam bebas. Pemberian vitamin pada burung bisa Anda campurkan di dalam nektar atau minuman, namun pemberian vitamin tidak harus kita berikan setiap hari.

Jika burung tercukupi kebutuhan pakan dan vitamin sebagai penambah nutrisi gizinya di dalam sangkar, maka burung akan berada dalam kondisi fit dan sehat. Ketika burung dalam kondisi top perform, maka burung akan rajin berkicau dan berbunyi.

Jika pola pemberian pakan teratur dan terjaga, burung kecial Lombok yang banyak dikatakan sulit berbunyi akan bisa lebih cepat berkicau, namun hal yang perlu Anda perhatikan bahwa burung harus berkelamin jantan.

Membedakan jenis kelamin Kecial Lombok.
  • Meskipun hampir sama ciri jantan dan betina Pleci Kecial, namun ada beberapa ciri yang bisa Anda jadikan acuan untuk membedakan jenis kelamin Pleci Kecial Lombok, antara lain sebagai berikut. (Baca Juga: Cara Paling Tepat Membedakan Burung Pleci Jantan Dan Betina Lengkap Dengan Gambar)
  • Warna kuning pada kepala bagian dahi lebih kuning terang pada burung jantan.
  • Bentuk ujung ekor akan membentuk huruf V.
  • Suara nada panggilan Pleci Kecial Jantan akan terdengar dua kali atau double dengan jarak rapat, misal berbunyi cit..cit….cit.cit….

Pola Rawatan Harian Kecial
Pagi
1. Usahakan burung diembunkan
2. Setelah diembunkan mandikan semprot
3. Bersihkan sangkar lepas pakan(buah,voer,air)
4. Jemur burung kurang lebih 1-2 jam (isi buah saja dan air Cepuk besar utk bilas)
5. Angin-anginkan dan berikan pakan (voer,ef,air cepuk kecil utk minum)
6. Kolonikan kembali

Sore
1. Bersihkan Sangkar kembali
2. Ganti air minumnya
3. Jemur matahari sore
4. Kolonikan lagi

Malam
1. Mandikan Semprot lg
2. Bersihkan sangkar lagi
3. Berikan Ulat hongkong 3-5 ekor
4. Biarkan dibawah sinar lampu sampai kering & kolonikan kembali

Tambahan
  • Pagi bisa diberikan EF kroto sesendok teh + Ulat hongkong.
  • Sesekali pisahkan dr koloninya agar burung merasakan suasana yg berbeda.
  • Sering di ajak Jalan-Jalan untuk melatih mental.
  • Kecial adalah Jenis Pleci yg tidak boleh kekurangan panas.

Semoga bisa bermanfaat & bisa membantu kawan pecinta Kecial
Tetap jadikan Koran Burung inspirasi Kicau Mania Indonesia.

Artikel Koran Burung Lainnya :

5 komentar:

  1. punya saya kok ngriwik aja bos ,bisa bantu agar ngalas bukpar ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. punya saya baru beli kemaren dah enak ngeriwiknya
      kasih buah²an om ganti ganti biar kagak bosen. saya pake gula madu ama aer bawang putih ama jeruk nipis

      Hapus
  2. Bonus Spesial :

    • Bonus 100% Menang Beruntun 8x, 9x, 10x
    • Bonus Deposit Pertama Sebesar 10%
    • Bonus Deposit Harian 5%
    • Bonus Cashback Mingguan 5% – 10%
    • Bonus Referensi Mengajak Teman 7% + 2% (seumur hidup)

    Hubungi Kontak resmi customer service kami untuk melakukan pendaftaran & klaim bonus (24Jam Online):

    • Nomor WhatsApp : 0812-222-2995
    • ID | No.Telegram : @bolavitacc | 0812-222-2995
    • ID Wechat : Bolavita
    • ID Line : cs_bolavita

    Judi Sabung Ayam Online Menggunakan Bank BRI Di Situs Linkaja88.net Sekarang Juga !
    https://www.linkaja88.net/bermain-judi-sabung-ayam-online-menggunakan-bank-bri/

    BalasHapus
  3. Membuat nextar consetrat gmn bagus ngak buat kecial

    BalasHapus

Copyright © 2018 Koran Burung | Design by Koran Burung